ONLINENASIONAL.COM, Lima Puluh Kota - Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Suliki, Kamesworo, mengunjungi Dinas Sosial Kabupaten 50 Kota, (11/1/23)
Kunjungan kepala Lapas Suliki berkaitan tentang Pelayanan Kesehatan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang sudah Lanjut Usia.
Kunjungan ini disambut baik oleh Dinas Sosial Kabupaten 50 Kota, Harmen yang bertempat di Kantor Dinas Sosial Payakumbuh.
Kepala Lapas Kelas III Suliki, Kamesworo Mengatakan kedatangannya untuk menjalin silaturahmi dan sinergitas bersama Dinas Sosial, "Khususnya bagi Warga Binaan yang sudah selesai dalam menjalani masa pidana dan mereka tidak memiliki sanak sodara serta tidak memiliki kemampuan untuk dapat mendapatkan penghasilan juga kemampuan dalam membiayai hidup data tersebut bisa kami serahkan kepada Dinas Sosial 50 Kota" ujar Kames
Kepala Dinas Sosial Kabupaten 50 Kota, Harmen menyambut baik kerja sama dan sinergitas dari Lapas Suliki "kami menerima dengan baik khususnya bagi warga binaan ketika sudah selesai masa tahanan namun mereka hidup sebatang kara dan tidak mampu serta memenuhi syarat akan kami bina di dinas sosial" ujar Harmen.